Menu


Profil Muhaimin Iskandar, Pasangan Prabowo Subianto dalam Pemilu 2024?

Profil Muhaimin Iskandar, Pasangan Prabowo Subianto dalam Pemilu 2024?

Kredit Foto: DPR RI

Sempat vakum beberapa lama dari posisi pemerintahan, Cak Imin sempat diposisikan sebagai Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dari Maret 2018 sampai Oktober 2019, sebelum akhirnya menjadi Wakil Ketua DPR hingga saat ini.

Kiprah Cak Imin dalam PKB juga terbilang panjang. Dirinya merupakan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKB dalam 2 periode, yakni 1992 sampai 2002 dan 2004 sampai 2005, sebelum akhirnya menjadi Ketua Umum PKB sejak tahun 2015 silam.

Baca Juga: Sejarah Hari Ini: Kelahiran Jenderal Sudirman, Tokoh Penting dalam Kemerdekaan Indonesia

Alumni program sarjana Universitas Gadjah Mada (UGM) dan program magister Universitas Indonesia (UI) ini diketahui sejak lama memiliki hubungan yang cukup erat dengan Prabowo Subianto.

Namun, kedekatan antara keduanya dikabarkan semakin erat pasca Sekretariat Bersama (Sekber) antara Partai Gerindra-PKB pada Senin (23/1/2023). Dikabarkan dalam Sekber tersebut selain menjadi pembentukan koalisi Partai Gerindra-PKB, juga menjadi ajang diskusi untuk menentukan calon presiden (Capres) dan Cawapres untuk Pemilu 2024.

Baca Juga: Azab Pelaku Pelecehan Seksual Menurut Pandangan Ustadz Maulana

Banyak yang menyimpulkan kalau hanya tinggal menunggu waktu saja sebelum keduanya meresmikan siapa yang nanti akan menjadi Capres dan Cawapres antara Cak Imin dan Prabowo Subianto.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman