Menu


Rocky Gerung Tak Masalah Kaesang Terjun ke Politik: Asal...

Rocky Gerung Tak Masalah Kaesang Terjun ke Politik: Asal...

Kredit Foto: Tangkapan Layar YouTube ILC

Konten Jatim, Jakarta -

Pengamat politik Rocky Gerung dikenal kritis terhadap pemerintahan Jokowi. Meski begitu, ia tak masalah jika Kaesang Pangarep terjun ke dunia politik. 

Seperti dilihat di kanal YouTube-nya, Rocky menilai dinasti politik adalah hal yang tidak lagi bisa dihindari di sistem demokrasi. "Karena profesionalisme, karena aktivitas untuk memantau politik ketika ayahnya misalnya atau ibunya sedang berkuasa," terang Rocky.

Baca Juga: Bukannya Mencaci, Rocky Gerung Justru ‘Gapapain’ Kaesang Masuk Politik, Alasannya Gegara Ini

"Jadi pendidikan politik di dalam keluarga itu yang menyebabkan dinasti politik modern. Yang penting adalah dinasti atau bukan dinasti, kompetisinya fair apa enggak dengan orang yang bukan dinasti," sambungnya, dikutip pada Rabu (25/1/2023).

Akademisi sekaligus filsuf itu lantas mencontohkan Kaesang yang baru-baru ini membuat terkejut satu keluarganya, tak terkecuali Jokowi, karena mendadak berkenan masuk ke dunia politik.

"Gibran dan Kaesang tentu belajar dari ayahnya. Tetapi kalau Gibran dan Kaesang misalnya setuju dengan threshold 20 persen, karena ayahnya mungkin akan punya partai yang bisa mendukung 20 persen, maka itu artinya dinasti yang feodal," jelas Rocky.

Karena itulah, Rocky tidak terlalu keras menanggapi adanya dinasti politik termasuk di keluarga Jokowi. Hanya saja Rocky kemudian seperti menantang Kaesang untuk membuktikan dinasti politik mereka tidak bermasalah.

"Lain kalau Kaesang atau Gibran bilang, 'Oke saya mau bertanding dalam politik, guru politik saya adalah ayah saya, tetapi saya ingin pemilu itu nol persen'. Nah itu baru bermutu sebetulnya," tandasnya.

Sebagai informasi, Wali Kota Solo sekaligus putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, mengaku dibuat terkejut dengan manuver yang tiba-tiba dicetuskan adiknya. Menurut Gibran, Kaesang kini mulai menunjukkan ketertarikan dalam dunia politik.

Baca Juga: Soroti Kaesang yang Mau Terjun ke Politik, Rocky Gerung Bikin Skenario ‘Dinasti Jokowi’

"Yang kita bicarakan malah Kaesang, dia secara terbuka menyampaikan ke Bapak kalau dia ada ketertarikan di politik," ungkap Gibran, seperti dikutip dari kanal YouTube berita surakarta.

Namun Gibran mengaku tidak tahu apakah adiknya akan mulai terjun di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 lantaran kini masih dalam tahap penjajakan dan bertanya-tanya.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.