Menu


6 Tahun Mangkrak, Sodetan Kali Ciliwung Hampir Rampung di Tangan Heru Budi, Jokowi Full Senyum

6 Tahun Mangkrak, Sodetan Kali Ciliwung Hampir Rampung di Tangan Heru Budi, Jokowi Full Senyum

Kredit Foto: Instagram/herubudihartono

Konten Jatim, Surabaya -

Setelah mangkrak hampir 6 tahun, proyek sodetan Ciliwung diperkirakan hampir rampung. Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyebut penyambungan pipa di titik 3 proyek sodetan Ciliwung-Banjir Kanal Timur (KBT) tinggal menunggu beberapa waktu.

Momen peninjauan itu pun dihadiri Presiden Jokowi, dalam kesempatan tersebut, ia mengapresiasi kinerja Heru Budi.

Baca Juga: Proyek Sodetan Ciliwung Mangkrak 6 Tahun, Pegiat Medsos: Korban Berjatuhan Selama Masa Itu

Terkait hal tersebut, pengamat sekaligus Direktur Lembaga Kajian Anak Bangsa (LKAB) Rudi S Kamri menyebut rakyat DKI Jakarta seharusnya bersyukur proyek sodetan berada di tangan Pj Gubernur Heru Budi.

“Dan kalau sodetan Ciliwung ke Banjir Kanal Timur ini akan selesai diperkirakan april 2023, rakyat Jakarta harus bersyukur dengan pak pj gubernur Heru Budi, karena mengurangi genangan banjir yang ada di Jakarta secara signifikan,” ujar Rudi Kamri dikutip dari YouTube Kanal Anak Bangsa, Kamis (26/1/2023).

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman