Menu


Cabut Dukungan dan Sebut Ganjar Minim Gagasan, Relawan GP Mania Beralih Dukung Anies?

Cabut Dukungan dan Sebut Ganjar Minim Gagasan, Relawan GP Mania Beralih Dukung Anies?

Kredit Foto: Suara.com/Ria Rizki

Konten Jatim, Jakarta -

Ketua Umum (Ketum) Relawan Jokowi Mania, Immanuel Ebenezer alias Noel bakal secara resmi membubarkan GP Mania dan batal mendukung Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Pembubaran GP Mania sendiri bakal dilakukan pada Kamis (9/2/2023).

Batalnya dukungan Immanuel Ebenezer ke Ganjar Pranowo itu resmi disampaikan ke publik, Selasa (7/2/2023).

Baca Juga: Pendukung Ganjar Mulai Goyah, Relawan Anies Justru Makin Tumbuh Subur

Noel mengungkapkan alasannya tak lagi mendukung Ganjar.

Ia menyebut salah satunya lantaran Gubernur Jawa Tengah itu minim gagasan hingga sosoknya jauh bila disebut sebagai penerus Joko Widodo (Jokowi).

Saat berbicara di channel YouTube Akbar Faizal Unsencored, Noel menyebut mulanya menggagas relawan Ganjar Pranowo Mania sebetulnya adalah sebagai counter atas wacana tiga periode yang santer beredar. 

Menurutnya gagasan itu sebagai bentuk politik antiklimaks dari semangat demokratis yang selama ini diperjuangkan banyak pihak.

Oleh karenanya, ia berupaya mendekonstruksi dengan memunculkan sosok Ganjar Pranowo yang digadang mampu meneruskan kinerja Jokowi selama dua periode silam.

Baca Juga: Utang Rp50 Miliar Dibongkar, Geisz Chalifah dan Pendukung Anies Siap Bayar Asalkan dengan Syarat Ini

"Ada hal prinsipil yang jadi pertimbangan kita ketika memberi dukungan kepada Ganjar Pranowo. Dukungan Ganjar kita kan yang awal mendukung, ketika ada semacam kevakuman politik saat itu dengan bergulirnya gagasan tiga periode. Kemudian kami coba melawan itu dengan memunculkan Ganjar," ungkapnya seperti dikutip Rabu (8/2/2023).

Tetapi belakangan, sosok Ganjar yang berupaya dipresentasikan menurutnya justru tak sesuai ekspektasi.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.