Menu


Soal Rumor Sandiaga Hijrah ke PPP, Wartawan Senior: Gerindra Tahu Langkah-langkahnya Apa Saja

Soal Rumor Sandiaga Hijrah ke PPP, Wartawan Senior: Gerindra Tahu Langkah-langkahnya Apa Saja

Kredit Foto: Instagram/@sandiuno

Konten Jatim, Jakarta -

Publik dihebohkan dengan keterangan Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mardiono yang mengatakan Sandiaga Uno sudah direstui oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo untuk bergabung dengan PPP.

“Pak Sandi diberikan izin oleh Pak Prabowo untuk bergabung bersama PPP,” kata Mardiono dalam acara jalan sehat Harlah PPP ke-50 di Malino, Sulawesi Selatan, pada Minggu 12 Februari 2023. 

Baca Juga: Sandiaga Uno Buat PPP dan Partai Gerindra Bersilang Pendapat

Meski demikian, hal tersebut dipertanyakan oleh Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. Dasco mengatakan bahwa tidak pernah mendengar izin Prabowo Subianto atau permintaan Sandiaga Uno untuk hijrah ke PPP.

Wartawan Senior Agi Betha menyoroti keadaan tersebut. Ia melihat bahwa rumor akan bergabungnya Sandiaga di PPP sudah sangat kencang di Partai Geridra. 

"Mereka (Gerindra) tahu langkah-langkah Sandiaga apa saja. Pertemuan rahasia, tanpa izin Prabowo ketika ikut pertemuan PPP. Kemudian ketika dikonfirmasi, memiliki jalur khusus dengan mengatakan apa yang dia lakukan, Prabowo tahu," ujar Agi Betha, mengutip video yang diunggah di kanal YouTube Off The Record FNN, Selasa (14/2/2023). 

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman