Menu


Bagaimana Cara Taubat Nasuha? Ini Penjelasan Ustadz Abdul Somad

Bagaimana Cara Taubat Nasuha? Ini Penjelasan Ustadz Abdul Somad

Kredit Foto: Dok Suara.com

Konten Jatim, Jakarta -

Manusia hidup di dunia tidak selamanya. Ustadz Abdul Somad (UAS) mengingatkan bahwa ketika manusia meninggal dunia, maka hal sebesar biji kecil pun harus dipertanggungjawabkan di hadapan Allah SWT

Oleh sebab itu, alangkah lebih baiknya kita untuk taubat nasuha. Taubat nasuha dilakukan juga demi diri manusia itu sendiri ketika hidup di dunia. Hal tersebut dikarenakan taubat memberi hati suatu ketenangan. 

Baca Juga: Mengapa Manusia Harus Taubat Nasuha? Ini Penjelasan Ustadz Abdul Somad

"Andai orang seluruh dunia sakau, mabuk, berzina, Allah tidak rugi sedikitpun. Siapa yang murtad, Allah tidak rugi sedikitpun. Seandainya semua orang di dunia ini taubat, hijrah, Allah juga tidak untung atau miliki kepentingan apa pun. Perbaikan yang dilakukan untuk diri kita sendiri," ungkap UAS, mengutip video yang diunggah di kanal YouTube Ustadz Abdul Somad Official, Rabu (15/2/2023). 

Bagaimana cara seseorang bertaubat? UAS mengatakan bahwa pertama-tama, menyesal dalam hati. Untuk awalan, lakukan amal hati dahulu. Kemudian dilanjutkan dengan ucapan lisan. 

"Bagaimana cara bertaubat? Menyesal dalam hati, amal hati dulu. Kemudian diucapkan dengan lisan, istighfar," jelas UAS. 

Tampilkan Semua Halaman