Menu


BBM Naik Lagi, Publik Soroti Gaji Fantastis Ahok 'Mereka ini Gak Mikirin Berapa Harga BBM'

BBM Naik Lagi, Publik Soroti Gaji Fantastis Ahok 'Mereka ini Gak Mikirin Berapa Harga BBM'

Kredit Foto: Instagram/@basukkibtp

Konten Jatim, Jakarta -

Pegiat media sosial Bachrum Achmadi menyinggung soal gaji fantastis para petinggi PT Pertamina (persero).

Hal itu imbas dari Pertamina yang menaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis non subsidi.

Bachrum yang heran lantaran Pertamina menaikan harga BBM menyinggung gaji Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebagai petinggi di perusahaan plat merah itu.

Ia menyebut gaji Ahok bersama petinggi Pertamina lainnya terbilang fantastis dan itu belum disertai dengan berbagai fasilitas lainnya.
 
"Gaji Direksi & Komisaris Pertamina +- 3M per bulan alias 36M setahun, belum lagi fasilitas dan lain-lain," kata Bachrum, dikutip Konten Jatim darik akun Twitter @bacharum_achmadi, Selasa (12/7/2022).



Menurut Bachrum, dari gaji fantastis para petinggi Pertamina itu, membuat harta Ahok dan kawan-kawan sangat melimpah.

Baca Juga: Kadrun Mana Paham Soal Sistem Politik Indonesia, Gak Mungkin Kejadian Sri Lanka Terjadi di Tanah Air, Begini Penjelasannya

Ia pun menduga bahwa Ahok dan kawan-kawan sebenarnya tak pernah memikirkan soal besaran harga BBM.

"Jadi sodara-sodar...mereka ini ga mikirin berapa harga BBM, karena harta mereka berlimpah," terangnya.

Namun Bachrum kembali dibuat keheranan saat Pertamina justru malah menyatakan mengalami kerugian.

"Dan konyolnya lagi pertamina ngaku-ngaku rugi. Ajaib ga tuh!" pungkasnya.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman