Menu


Legowo Jika AHY Tak Jadi Cawapres, Demokrat: Kita Hormati Mandat Mas Anies

Legowo Jika AHY Tak Jadi Cawapres, Demokrat: Kita Hormati Mandat Mas Anies

Kredit Foto: Twitter/@agusyudhoyono

Konten Jatim, Jakarta -

Partai Demokrat berusaha untuk menerima dengan lapang dada jika pada akhirnya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tak menjadi calon wakil presiden (Cawapres) dari mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Deputi Badan Pemenang Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat Kamhar Lakumani menyatakan bahwa Demokrat akan terus menghormati apa pun yang menjadi keputusan dari Anies Baswedan.

"Jadi sebaiknya kita hormati mandat yang telah diberikan kepada Mas Anies untuk menentukan bacawapresnya," kata Kamhar kepada Akurat.co di Jakarta, Senin (27/2/2023).

Baca Juga: Maju Pemilu Bersama PKS, Anies: Tidak Perlu Membuat Hoax dan Menyerang Lawan

Kamhar kembali menegaskan bahwa Koalisi Perubahan yang digagas Nasdem bersama Demokrat dan PKS sudah menyerahkan sepenuhnya terkait penentuan cawapres kepada Anies.

Meski begitu saat disinggung apakah Demokrat tetap bakal mendukung Anies Baswedan apabila cawapresnya bukan AHY, Kamhar enggan menjawab.

Dia hanya mengatakan partainya menjunjung tinggi nilai-nilai perubahan yang diupayakan Nasdem bersama Demokrat dan PKS.

Baca Juga: PKS Siap Hadapi Pemilu Bersama Anies Baswedan

"Platform perjuangan yang sama sebagai pasangan yang menawarkan perubahan dan perbaikan. Untuk Indonesia lebih jaya," tutur dia.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Akurat.