Menu


Kuasai Beragam Survei, Efek Endorsement Jokowi Jadi Keberuntungan Buat Prabowo

Kuasai Beragam Survei, Efek Endorsement Jokowi Jadi Keberuntungan Buat Prabowo

Kredit Foto: Twitter @Miduk17

Konten Jatim, Surabaya -

Presiden Joko Widodo jelas telah merestui Prabowo Subianto maju bertarung di Pilpres 2024. Bahkan kepala negara itu beberapa kali terang-terangan mengendorse Prabowo.

Efek endorsement tersebut nyatanya luar biasa terhadap tingkat elektabilitas Ketua Umum Partai Gerindra itu.

Baca Juga: Mahfud MD Tegaskan Tak Ada Penundaan Pemilu

Peneliti senior Indonesia Polling Stations (IPS), Alfin Sugianto menilai semakin eksplisitnya endorsement dari Presiden Jokowi terhadap pencapresan Prabowo pada gilirannya diikuti oleh para pendukung setia Jokowi.

Terbukti dari hasil riset Indonesia Polling Stations (IPS), tingkat keterpilihan Prabowo mencapai 33,1%.

Sementara pada saat yang bersamaan, elektabilitas Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan bakal calon presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan terus terpaku di angka 20-an persen.

Baca Juga: PKS Sarankan Khofifah Jadi Pasangan Anies, Demokrat: Masih Perlu Dibahas

Hal senada juga diungkap Direktur Lembaga Survei Indostrategi Research and Consulting, Arif Nurul Imam.

Ia menyebut endorsement secara intens dan terang-terangan oleh Presiden Joko Widodo punya efek tak terduga terhadap tingkat elektabilitas terhadap Prabowo Subianto.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.