Menu


Setelah UAS, Ada Lagi Penceramah yang Haramkan Tiktok, Katanya: Harom! Harom!

Setelah UAS, Ada Lagi Penceramah yang Haramkan Tiktok, Katanya: Harom! Harom!

Kredit Foto: Instagram/hayqalalaydrus

Konten Jatim, Jakarta -

Ustad Abdul Somad (UAS) adalah salah seorang penceramah yang mengharamkan aplikasi Tiktok. Ternyata, selain UAS, ada pula penceramah di tanah air yang punya sikap yang sama.

Sebuah video memperlihatkan Habib Hayqal Husein Alaydrus berceramah soal aplikasi TikTok beredar di media sosial.

Video cuplikan ceramah Habib Hayqal Alaydrus tersebut diunggah oleh pemilik akun TikTok @dimmas01 beberapa hari yang lalu.

Dalam video yang diunggahnya, Habib Hayqal Alaydrus terlihat sedang berceramah dengan menggunakan baju muslim berwarna hitam dan sorban putih.

Awalnya, Habib Hayqal Alaydrus bertanya apakah ada jemaah yang memiliki aplikasi TikTok.

Ia kemudian menyarankan jemaah yang memiliki aplikasi tersebut untuk segera menghapusnya karena itu haram.

“Ada yang punya aplikasi TikTok di sini? Harom! Harom!” tegasnya dikutip Populis.iddari postingan akun @dimmas01 pada Selasa (24/5/2022).

Ia melanjutkan, “Kalau ada yang punya aplikasi itu, hapus sesegera mungkin.”

Habib Hayqal menyebut bahwa seorang muslim apalagi muslimah seharusnya malu jika memiliki aplikasi tersebut.

Pasalnya, ia menilai kalau muslim dan muslimah yang memiliki aplikasi tersebut tidak ada bedanya dengan yang lain.

Baca Juga: UAS Sebut Nonton TikTok Itu Zina, Ustaz Syam: Saya yang Pertama Berdiri Kalau Ada Ustaz Lain yang Bilang Haram!

Habib Hayqal menjelaskan, “Malu kita sebagai seorang muslim, lebih-lebih seorang Muslimah. Sudah enggak ada bedanya lagi kita sekarang, naudzubillah.”

Setelah itu, Habib Hayqal menyinggung muslimah yang kerap memakai pakaian tertutup tetapi justru joget-joget di depan kamera untuk membuat konten TikTok.

Habib Hayqal mempertanyakan manfaat yang diterima para muslimah yang berjoget di depan kamera itu.

“Pakai baju, jilbab panjang, tapi joget-joget di depan kamera, untuk apa?” tanyanya.

Habib Hayqal melanjutkan, “Bahkan minta maaf, ada yang pakai cadar sekalipun.”

Netizen yang melihat ceramah tersebut kemudian banyak yang berkomentar dan tidak menyetujui apa yang disampaikan oleh Habib Hayqal .

Hal itu karena menurut mereka TikTok tidak selamanya digunakan untuk membuat konten berjoget, tapi bisa juga melihat ceramah dari para pemuka agama dan hal positif lainnya.

“justru karna tiktok , aku berhijrah,” ungkap Den_****.

“alhmdulillah tiktok q isi nya ceramah semua, pengingat diri,” ujar Aida R**.

“kalau Aplikasi Tiktok di delete justru ceramah ini juga TDK akan tau... kalau yg joged2 itu tergantung tontonan kita,” jelas @Mmh N***.

“hp dan aplikasi hanyalah sekedar alat semua trgantung hati penggunanya,” pungkas @EMY***.

Selain itu, masih ada ribuan komentar dalam video Habib Hayqal yang sudah ditonton lebih dari 600 ribu kali dan disukai lebih dari 23 ribu kali tersebut.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan



Berita Terkait