Menu


Terlepas Benar Tidaknya soal 900 Miliar, 3 Fakta Ini Bukti Ferdy Sambo Memang Berkuasa Banget di Polri, Listyo Sigit Aja Dilawan!

Terlepas Benar Tidaknya soal 900 Miliar, 3 Fakta Ini Bukti Ferdy Sambo Memang Berkuasa Banget di Polri, Listyo Sigit Aja Dilawan!

Kredit Foto: Suara.com/Oke Atmaja

Konten Jatim, Jakarta -

Pernyataan mengejutkan disampaikan Menkopolhukam Mahfud MD soal Irjen Ferdy Sambo.

Menurut Mahfud, Ferdy Sambo adalah sosok yang ditakuti di internal Polri.

Saking berkuasanya, kata Mahfud, Ferdy Sambo ditakuti oleh para jenderal bintang tiga yang secara struktural sebenarnya berada di atasnya.

Mahfud bahkan menganalogikan Sambo seperti punya kerajaan sendiri di Mabes Polri. Kondisi inilah yang sempat menghambat pengusutan kematian Nofriansyah Yosua Hutabarat.

"Seperti Sub-Mabes yang sangat berkuasa," kata Mahfud dalam wawancaranya di kanal YouTube Akbar Faizal Uncensored yang tayang Kamis (18/8/2022).

Baca Juga: 3 Dugaan Motif Ferdy Sambo Bunuh Yosua yang Sejauh Ini Mencuat: Jaga Martabat, Ketahuan Selingkuh, dan Persekongkolan Suami Istri

Ucapan Mahfud sendiri dilontarkannya setelah ramainya isu soal temuan uang Rp 900 miliar di salah satu rumah Sambo yang digeledah polisi pada 9 Agustus silam.

Terlepas dari benar tidaknya ucapan Mahfud, ada beberapa fakta dari peristiwa penetapan Sambo sebagai tersangka yang bisa jadi bukti betapa berkuasanya jenderal bintang dua itu di institusinya.

Berikut beberapa hal tersebut:

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman