Menu


Waduh, Anies Baswedan Diincar Karena Sebagai Oposisi Pemerintah? Simak Penjelasan Rocky Gerung!

Waduh, Anies Baswedan Diincar Karena Sebagai Oposisi Pemerintah? Simak Penjelasan Rocky Gerung!

Kredit Foto: Twitter/@FerdinandHutah4

Konten Jatim, Jakarta -

Akademisi sekaligus pengamat politik, Rocky Gerung terang-terang menyatakan bahwa Anies Baswedan menjadi incaran banyak pihak lantaran dirinya sebagai oposisi pemerintah.

Situasi negara kini sangat berfokus kepada parameter Anies Baswedan sebagai tokoh politik.

Rocky Gerung juga menyatakan bahwa ketika tokoh politik sebagai oposisi pemerintah, maka akan kerap kali dicari kesalahan-kesalahannya.

Hal ini pun juga berlaku dengan Anies Baswedan, yang disebut-sebut sebagai oposisi pemerintah.

Baca Juga: Selain Anies, Ini Daftar 100 Kepala Daerah Lain di Seluruh Indonesia yang Lengser di 2022, Apa Ada Wilayah Tempat Tinggal Anda?

"Kan poin kita selalu adalah seseorang itu pasti akan dicari kesalahannya kalau dia beroposisi," ucap Rocky Gerung, dalam kanal Youtube Rocky Gerung Official, Rabu (7/9/2022).

Lebih lanjut, pengamat politik itu menegaskan bahwa Anies Baswedan termasuk tokoh politik yang beroposisi dari pemerintah.

"Jadi tinggal ditanya, Anies beroposisi apa nggak? Ya beroposisi pasti itu," sambungnya.

Dengan figur Anies Baswedan sebagai oposisi, akan banyak pihak yang mengincarnya.

Rocky Gerung juga menambahkan sebaliknya, jika tokoh politik yang berada dalam kekuasaan tentu tidak akan diincar, sebab bukan termasuk sebagai oposisi.

Baca Juga: Pejabat Perempuan yang Potensial Jadi Cawapres Anies Ini Diolok-olok Gegara Ucapan Sri Mulyani, 'Sesama Kadrun Cuma Bisa Bersilat Kata'

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024