Menu


Sisa 2 Tahun Menjabat, Pak Jokowi Mending Jangan Lagi Kejar Target di Infrastruktur, Tapi Fokus pada Persoalan Ini

Sisa 2 Tahun Menjabat, Pak Jokowi Mending Jangan Lagi Kejar Target di Infrastruktur, Tapi Fokus pada Persoalan Ini

Kredit Foto: Dok MenPAN-RB

Konten Jatim, Jakarta -

Menjelang berakhirnya masa jabatan, kinerja Jokowi selama 2 periode mulai dibicarakan oleh masyarakat bahkan hingga di dunia maya.

Banyak yang menyukai kinerja nyata Presiden Joko Widodo terkait pembangunan infrastruktur, tetapi tak sedikit juga yang meminta perhatian Jokowi kepada aspek lainnya.

Salah satu Pemerhati Sosial dan Politik Abdillah Toha ikut bersuara akan hal tersebut. Dalam twitnya, ia meminta Jokowi untuk fokus kepada hal lain untuk saat ini.

Baca Juga: Ramai Isu Jokowi Akan Maju Jadi Cawapres di Pilpres 2024, Inilah Kira-kira 4 Nama yang Akan Jadi Capresnya

“Bapak @jokowi yth. Bapak telah menunjukkan hasil nyata pembangunan fisik. Satu setengah tahun sisa waktu mandat Bapak bisa digunakan utk meninggalkan legacy/warisan yg akan dikenang sepanjang masa. Bongkar total dan bersihkan polri dan kejaksaan. Mumpung ada alasan kuat saat ini,” tulisnya melalui akun @AT_AbdillahToha.

Abdillah pun kembali membuat pernyataan bahwa rakyat akan memberikan dukungan apabila Jokowi mampu menyelesaikan persoalan yang menyeret beberapa instansi besar saat ini.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman