Menu


Pantas Ingin Turun Gunung, Rupanya SBY Takutkan Hal Ini Bila Kehilangan Anies

Pantas Ingin Turun Gunung, Rupanya SBY Takutkan Hal Ini Bila Kehilangan Anies

Kredit Foto: YouTube/KompasTV

Konten Jatim, Jakarta -

Pemanggilan Anies Baswedan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait dengan kasus Formula E awal September diduga membuat ketua Dewan Penasehat Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) risau.

Hal ini dinyatakan oleh analis politik, Adi Prayitno saat berbincang di Apa Kabar Indonesia Pagi TvOne, Jumat (23/9/2022).

Kerisauan SBY menurut Adi terlihat melalui pernyataan dugaan pengaturan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang bakal tak jujur dan adil.

Baca Juga: SBY Lengser Wariskan 'Candi' Hambalang, Warisan Jokowi Lengser Malah Lebih Parah Gegara Infrastruktur Mangkrak yang Panjangnya 40 KM Ini

"Bahwa yang dikhawatirkan SBY itu dikaitkan dengan soal pemanggilan Anies ke KPK, kenapa SBY harus risau kalau Anies dipanggil KPK?" ujar Adi.

"Kenapa SBY agak gelisah kalau Anies gagal maju seperti yang dipresepsikan SBY, karena kalau dijegal bolak-balik ke Kuningan [KPK], maka AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) sulit untuk bisa berpasangan untuk bisa maju di 2024," tambahnya.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.



Berita Terkait