Menu


Tak Lagi Soal Najwa Shihab, Kini Tengku Zanzabella Dihujat Warganet Karena Terus Bela Polisi

Tak Lagi Soal Najwa Shihab, Kini Tengku Zanzabella Dihujat Warganet Karena Terus Bela Polisi

Kredit Foto: Instagram @zanzabellaa

Konten Jatim, Jakarta -

Istri dari perwira polisi, Tengku Zanzabella, kembali menjadi pembicaraan di media sosial karena pertanyaan mengenai jadinya negeri bila tidak ada polisi.

Pembahasan ini pun sampai ke media sosial Twitter dan diunggah oleh akun Kritik Pedas yang sering mengkritisi kinerja lembaga dan pemerintah.

“Negeri ini enggak ada polisi, enggak ada masalah. Emangnya kalo enggak ada polisi terus negeri ini bubar? Chaos? Rusuh? Enggak juga,” ucap warga yang tak dikenali identitasnya tersebut.

Video itu pun menyinggung kehadiran Angakatan Laut, Angkatan Darat, Angkatan Udara, Satpol PP, dan berbagai kelompok masyarakat lainnya yang dinilai mampu membantu jalannya negara Indonesia.

Baca Juga: Tak Lagi Hina Najwa Shihab, Tengku Zanzabella Beri Apresiasi Jika Najwa Shihab Bisa Lakukan Hal Ini

“Itu semua bisa dikelola oleh negara, tidak harus bergantung pada polisi. Buat apa pula ada institusi kepolisian mulai atas sampai bawah kalau ternyata para oknum itu hanya mencari keuntungan pribadi di balik pasal-pasal?” tanyanya.

Ia pun menyinggung bahwa banyak masyarakat kelas menengah ke bawah yang tidak mengerti hukum, tetapi terjerat suatu masalah hingga menyebabkan masyarakat tersebut harus menjual berbagai macam aset untuk menyelamatkan diri.

Oleh karena itu, orang yang tak dikenali identitasnya tersebut menyarankan pemerintah untuk mengatur ulang seluruh tatanan negara.

Baca Juga: Sebut Orang Ini Munafik Hingga Singgung Hijab, Benarkah Tengku Zanzabella Kembali Menyindir Najwa Shihab?

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman