Menu


Atta Halilintar Ikut Panik dan Rasakan Gempa di Lantai 66, Begini Kondisinya...

Atta Halilintar Ikut Panik dan Rasakan Gempa di Lantai 66, Begini Kondisinya...

Kredit Foto: Instagram.com/@attahalilintar

Konten Jatim, Bandung -

Selain terjadinya Gempa Bumi di Cianjur yang bermagnitudo 5,6. Warga Jakarta pun ikut merasakan terjadinya gempa bumi.

Hal itu dirasakan oleh Youtuber dan Pengusaha Atta Halilintar mengaku panik ketika terjadinya gempa bumi.

Dalam unggahan di akun Instagramnya, Atta membagikan momen ketika dirinya ketakutan saat gempa. 

Di kala itu, Atta sedang berada di gedung lantai 66.

Baca Juga: Makin Berani, Kriss Hatta Kini Terang-Terangan Publikasikan Kekasihnya yang Berusia 14 Tahun di Sosial Media

Suami Aurel Hermansyah itu pun memperlihatkan lampu gantung di atas meja makan yang bergoyang cukup kencang.

"Eh gede, kenceng banget kenceng banget, Astagfirullahaladzim," kata Atta Halilintar dalam video. 

Selain itu Atta juga memperlihatkan momen dirinya bersama Aurel, Ameena dan para krunya di hotel tempatnya menginap sedang mengungsi ketika terjadi gempa.

Sayangnya, Atta sekeluarga tak bisa turun dari lantai 66 dan hanya bisa menunggu di luar ruangan ketika terjadi gempa.

"Lagi pada ngungsi tuh, ngungsi semua. Ini ngungsi ya, pada keluar dari kamar," ujar Atta.

"Parah, nggak bisa turun tapi tinggi banget," kata Aurel dalam Instagram Story milik Atta.

Baca Juga: Gawat! Kebiasaan Pekerja Kantoran yang Turuni Tangga saat Terjadi Gempa Justru Berbahaya, Ini Alasannya 

Setelah itu, kondisi Atta dan Aurel juga para tim memutuskan untuk buru-buru pulang. Bahkan Aurel pun tidak sempat ganti baju.

Atta juga menunjukkan bahwa ia bersama Aurel dan Ameena saat berada di dalam mobil. 

"Alhamdulillah kita sudah sampai bawah, jadi kita bisa pulang. Istri saya gak jadi mandi, langsung pake baju apanya, lari gaes," ungkap Atta. 

Atta Halilintar mengungkap, bahwa kondisi Ameena sedang kurang sehat yang sedang dipangkuan Atta.

"Ini anaknya juga lagi nggak enak badan nih," kata Atta.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024