Menu


Dinar Candy Hilang Kontak dengan Keluarganya di Cianjur, Bagi yang Tahu Bisa Kontak Nomor Ini, Ada Imbalannya

Dinar Candy Hilang Kontak dengan Keluarganya di Cianjur, Bagi yang Tahu Bisa Kontak Nomor Ini, Ada Imbalannya

Kredit Foto: Instagram @dinar_candy

Konten Jatim, Jakarta -

Gempa Cianjur yang terjadi pada Senin (21/11) turut berdampak pada keluarga aktris Dinar Candy. Wanita bernama asli Dinar Miswari itu mengaku kehilangan kontak dengan salah satu anggota keluarganya, yakni adiknya. Hal itu seperti unggahan di akun Instagram @dinar_candy.

Lebih lanjut, wanita berusia 29 tahun itu juga menyerukan orang yang menemukan adiknya dalam keadaan terluka untuk segera membawanya ke rumah sakit terbaik. Dia juga menjanjikan akan memberi imbalan.

"TOLOnG yang nemuin adik aku di pesantren AL-UZLAH cipanas cianjur hubungin +62 821 30858583 Kalau dia Luka atau apa tolong di bawa ke RS paling bagus nanti aku kasih imbalan .. sampe saat ini belom di gemek an tolong warga cipanas cianjur termukan adik aku @tetenggiri," tulis Dinar Candy pada Senin (21/11/2022).

Baca Juga: Akses Jalan Menuju Cianjur via Puncak Terputus Dampak Gempa Senin Siang, Berikut Pengalihan Rutenya

Lebih lanjut, dalam postingan yang lain, dia juga mengatakan bahwa semua anggota keluarganya nomornya tidak aktif.

"Semua no HP gak aktif di sama selamat kan adik aku dan keluarga aku ya allah, Toloooong !! Kalau ada info atau apa kabarin kita ya yg lihat adik aku +62 821 30858583," caption di unggahannya yang lain.

Unggahannya itu dikomentari rekan selebritis dan juga warganet. Banyak yang mendoakan agar keluarga Dinar Candy dalam keadaan baik-baik saja.

View this post on Instagram

A post shared by Dinar Candy (@dinar_candy)

Untuk diketahui, pada Senin (21/11/2022) terjadi gempa bumi di Kabupaten Cianjur yang bermagnitudo 5.6. Gempa itu juga turut dirasakan sebagian warga di Jakarta.

Diketahui, pusat gempa tersebut ada di darat, yaitu 10 kilometer barat daya Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) juga menyebut bahwa terdapat 25 gempa susulan sejak gempa bermagnitudo 5.6 terjadi.

Gempa susulan tersebut berkisar di magnitudo yang terbesar 4 dan yang terkecil 1.8.

Baca Juga: Cianjur Siaga 1, Waspada Gempa Susulan!

"Hasil monitoring BMKG menunjukkan adanya 25 kali gempa susulan dengan magnitudo terbesar 4 dan terkecil 1.8," ujar Kepala BMKG Dwikorita Karnawati pada Senin (21/11/2022).

Korban meninggal akibat gempa hingga saat ini sudah mencapai 46 orang, sementara korban luka mencapai 700 orang.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan