Menu


Berbicara soal Kondisi Ekonomi Global, Presiden Jokowi Tak Ingin Menakut-nakuti

Berbicara soal Kondisi Ekonomi Global, Presiden Jokowi Tak Ingin Menakut-nakuti

Kredit Foto: Doc. Presiden RI

Konten Jatim, Jakarta -

Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan pidato yang penuh optimisme di hadapan para CEO yang hadir di Istana Negara, Jumat (2/12).

RI 1 itu menyebut bahwa kondisi ekonomi global memang sedang menakutkan, namun ia tidak mau berbicara soal itu. Ia ingin fokus dengan potensi dan kekuatan ekonomi yang dimiliki saat ini.

Dengan mengoptimalkan kekuatan yang ada, Jokowi yakin dalam waktu yang tak lama lagi, ekonomi Indonesia akan meloncat dari negara berkembang menjadi negara maju.

Baca Juga: Rocky Gerung: Jokowi Sudah Ada pada Titik Jenuh

Pidato tersebut disampaikan dalam acara Kompas 100 CEO Forum 2022 yang bertajuk "Membuat Terang di Tahun Menantang".

Di awal pidatonya, Jokowi menyebut bahwa dia tak ingin bicara mengenai persoalan global, khawatir nanti ada yang bilang selalu menakut-nakuti setiap melakukan sambutan.

Jokowi mengaku sengaja kembali menyampaikan soal optimisme, sebab Indonesia sebenarnya memiliki potensi besar yang seringkali terlupakan, antara lain sumber daya alam (SDA) batu bara, minyak sawit, dan berbagai tambang mineral seperti nikel, tembaga, bauksit, timah, dan sebagainya.

Potensi lain adalah SDM yang besar.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Rakyat Merdeka.