Menu


Muncul Tanda-tanda, Pengamat Prediksi 4 Alasan Ini yang Bikin Presiden Jokowi Takut Lengser

Muncul Tanda-tanda, Pengamat Prediksi 4 Alasan Ini yang Bikin Presiden Jokowi Takut Lengser

Kredit Foto: Antara

Pertama, kata Refly, terkait dengan dinasti politiknya. Kekhawatiran itu muncul lantaran Jokowi sendiri sudah menciptakan dinasti politik baru penggantinya, yaitu Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution. Keduanya merupakan putra sulung dan juga menantunya. 

“Karena dia sudah menciptakan dinasti politik baru pengganti dirinya yaitu Kaesang, Gibran dan Bobby. tapi terutama Gibran dan Bobby yang sudah menjadi kepala daerah,” bebernya.

Kedua, di akhir masa jabatannya, Jokowi masih memiliki tanggungan proyek-proyek besar. Ia pun tentu berkeinginan untuk melindungi memastikan bahwa proyek tersebut tetap berjalan.

Baca Juga: Jokowi Kaget Investor IKN Banyak, Kader Demokrat: Sama Kagetnya Saat Peminat Esemka Membludak

“Dia punya proyek-proyek yang besar, yang barangkali dia punya kepentingan yang terus melindunginya atau memastikan proyek tersebut berjalan, seperti misalnya IKN (Ibu Kota Negara), kereta cepat atau proyek lainnya,” ucap Refly.

Ketiga, lanjut Refly, ketakutan Jokowi adalah soal adanya risiko korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN).

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman