Menu


Lakukan Pengesahan Yudo Margono Sebagai Panglima TNI, DPR Bakal Gelar Rapat Paripurma Tunggal

Lakukan Pengesahan Yudo Margono Sebagai Panglima TNI, DPR Bakal Gelar Rapat Paripurma Tunggal

Kredit Foto: Adi Saputra/Detikcom

Konten Jatim, Surabaya -

Wakil Ketua DPR RI, Lodewijk F Paulus, menyampaikan bahwa pihaknya akan menggelar rapat paripurna dengan agenda tunggal dalam waktu dekat.

Rapat Paripurna tersebut dilakukan untuk mengesahkan Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI, menggantikan Jenderal Andika Perkasa.

“Kita akan Rapat Paripurnakan khusus untuk pengesahan Panglima TNI dalam waktu dekat. Jadi acara tunggal hanya untuk pengesahan Panglima TNI, acara tunggal,” ujar Lodewijk di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (6/12/2022), dikutip laman DPR.

Baca Juga: Tinggalkan Posisi Kasal Jelang Terima Jabatan Baru, Yudo Margono Pasrahkan Penentuan ke Jokowi

Lodewijk menambahkan, setidaknya ada dua kali rapat Paripurna akan dilakukan menjelang masa reses pada pertengahan bulan ini.

Kedua Rapat Paripurna tersebut yakni pengesahan pertimbangan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Yudo Marguno menjadi calon panglima TNI serta Pidato Penutupan Masa Sidang II Tahun Sidang 2022-2023 yang disampaikan Ketua DPR RI Puan Maharani.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.