Menu


Anies Sudah Safari Politik, Pesan Pengamat ke Bacapres Lain: Harus Berani Lepas Jabatan Jika Ingin Segera Kampanye

Anies Sudah Safari Politik, Pesan Pengamat ke Bacapres Lain: Harus Berani Lepas Jabatan Jika Ingin Segera Kampanye

Kredit Foto: Instagram/Anies Baswedan

Konten Jatim, Jakarta -

Pengamat politik yang juga Direktur Eksekutif Aljabar Strategic Arifki Chaniago, menyarankan para bakal calon presiden (bacapres) untuk melepaskan jabatan terlebih dahulu apabila ingin segera berkampanye untuk maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Pernyataan itu dilontarkannya sebagai sorotan atas langkah bakal capres dari Partai NasDem, Anies Baswedan yang dinilai telah memulai safari politik calon presiden.

"Bakal capres lain harus berani melepas jabatan sebagai menteri atau gubernur jika ingin segera kampanye," ujar Arifki dikutip dari Warta Ekonomi, Jumat (16/12/2022).

Baca Juga: Bawaslu Sebut Anies Curi Start Kampanye, NasDem: Peserta Belum Ada, Stadium Masih Tutup, Apa yang Mau Dicuri?

Ia menilai hal itu menjadi salah satu upaya agar para bacapres bisa berkesempatan untuk berkeliling Indonesia dan waktu tidak terbuang sia-sia.

"Lebih baik begitu dibandingkan memiliki koalisi yang solid tetapi tidak memiliki tokoh yang hendak didorong sebagai capresnya," lanjutnya.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.