Menu


Profil Sandiaga Uno, Anak Emas Partai Gerindra Yang Dituding Membelot Ke PPP

Profil Sandiaga Uno, Anak Emas Partai Gerindra Yang Dituding Membelot Ke PPP

Kredit Foto: Dok Populis.id

Konten Jatim, Depok -

Sandiaga Salahuddin Uno atau lebih sering disapa Sandiaga Uno merupakan mantan pengusaha yang kini terjun ke dunia politik. Namanya kian melambung setelah menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta mendampingi Anies Baswedan.

Mengutip informasi dari beberapa sumber berbeda pada Jumat (30/12/2022), Sandiaga Uno lahir di Pekanbaru pada 28 Juni 1969. Diketahui Sandiaga Uno pernah melewati masa kelam di mana dirinya tidak mempunyai pekerjaan dan tidak memiliki uang.

Baca Juga: Apa Itu Amoeba Pemakan Otak? Mikroorganisme Perusak Tubuh Manusia

Namun, di tahun 1991, Sandiaga Uno bergelut dengan usaha yang dia bangun bersama temannya, Edwin Soeryadjaya, yakni Saratoga Investama Sedaya. Perusahaan yang bergerak di bidang finansial ini perlahan berkembang dan menjadi titik balik kehidupan Sandiaga Uno.

Pria yang merupakan lulusan Wichita State University dan George Washington University ini juga mendirikan perusahaan lain bernama Recapital Group bersama dengan temannya Rosan Roeslani. Lagi-lagi perusahaan yang didirikannya tersebut sukses.

Baca Juga: Perbandingan Elektabilitas Capres-Cawapres untuk Pemilu 2024

Kesuksesan Sandiaga Uno membuatnya sempat masuk ke dalam daftar Majalah Forbes sebagai orang terkaya urutan ke-29 di Indonesia pada 2009. Kesuksesan Sandiaga Uno tidak membuatnya berhenti sampai di sini saja.

Tahun 2015, Sandiaga Uno bergabung dengan Partai Gerindra. Dan memasuki tahun 2017, dirinya berhasil memenangkan Pemilihan umum Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta bersama dengan Anies Baswedan, mengalahkan pasangan Basuki Tjahja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat.

Hanya setahun berselang, Sandiaga Uno memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Dirinya mempersiapkan diri menjadi pasangan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dalam Pilpres 2019. Sayang, kedua pasangan tersebut gagal mengalahkan pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

Baca Juga: Apa Itu Elektabilitas? Dan Seberapa Penting Elektabilitas dalam Pemilu?

Dan di tahun 2020, Presiden Joko Widodo melantik Sandiaga Uno menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf). Karir Sandiaga Uno dalam dunia politik yang begitu cepat menanjak, dipuji oleh sejumlah pengamat.

Namun, ketika artikel ini dipublikasikan, Sandiaga Uno menjadi buah bibir karena dirinya diisukan membelot ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Diisukan dirinya ingin mendapatkan jatah Calon Presiden (Capres) untuk Pemilu 2024 mendatang, mengingat Partai Gerindra sudah mempersiapkan Prabowo Subianto untuk kembali maju.

Baca Juga: Profil Prabowo Subianto, Jenderal Bintang 3 Yang Paham Seluk-beluk Pemi

Meskipun suami 3 anak ini sudah bersikukuh bahwa dirinya akan tetap di bawah arahan Prabowo Subianto, berita tersebut sudah terlanjur tersebar ke khalayak. Kini, Sandiaga Uno sedang menuai kritikan dan reaksi keras karena dianggap mengkhianati partai yang sudah membesarkan namanya.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO