Menu


Profil Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat Yang Diprotes Karena Bangun Masjid

Profil Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat Yang Diprotes Karena Bangun Masjid

Kredit Foto: Instagram/Ridwan Kamil

Konten Jatim, Depok -

Mochamad Ridwan Kamil atau sering disebut Ridwan Kamil saja merupakan Gubernur Jawa Barat yang tengah disorot publik karena kebijakannya dalam membangun masjid, memiliki nama Masjid Raya Al-Jabbar, menggunakan dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Menyadur beberapa sumber berbeda pada Jumat (6/1/2023), jauh sebelum masuk ke dunia politik, pria asli Bandung ini bekerja sebagai arsitek. Dirinya merupakan lulusan Magister Universitas California, Berkeley dan sempat bekerja di Amerika Serikat (AS) sebagai arsitek.

Baca Juga: Kisruh Rizal Ramli dengan Mahfud MD: Berawal dari Perpu Cipta Kerja

Sepulangnya dari AS, Ridwan Kamil mendirikan perusahaan yang bergerak di bidang jasa konsultan perencanaan, arsitektur dan desain. Perusahaan tersebut bernama Urbane dan didirikan tahun 2004. Namun, pria yang lahir pada 4 Oktober 1971 ini mengundurkan diri dari perusahaannya untuk terjun ke dunia politik.

Sebelum menjadi Gubernur Jawa Barat, karir politik Ridwan Kamil dimulai dengan menjadi Wali Kota Bandung pada September 2013. Masa kepemimpinannya berakhir pada September 2018 sebelum menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat.
Baca Juga: Latar Belakang Ucapan Mahfud MD Terkait Malaikat Bisa Jadi Iblis di Indonesia

Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil, berhasil memenangkan Pemilihan Umum Gubernur (Pilgub) 2018  bersama dengan pasangannya, Uu Ruzanul Ulum yang berasal dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Mereka berhasil mendapatkan 32,88% suara atau sekitar 7,2 juta pemilih dari Jawa Barat.

Perlu dicatat bahwa hingga artikel ini dipublikasikan, Kang Emil diketahui tidak tergabung ke dalam Partai Politik (Parpol) manapun. Meskipun demikian, sempat ada isu bahwa dirinya ditawarkan untuk bergabung dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Golongan Karya (Golkar).

Karena kinerjanya yang dinilai cukup baik, tidak sedikit masyarakat Indonesia yang menjagokan Kang Emil untuk maju ke Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Namun, saat ini Kang Emil sedang dirundung masalah akibat pembangunan Masjid Raya Al Jabbar.

Baca Juga: Profil Mahfud MD, Politikus Yang Sebut Malaikat Jadi Iblis Jika Masuk Pemerintahan

Masjid Raya Al Jabbar yang berlokasikan di Kecamatan Gedebage, Bandung ini dikritik karena pembangunannya menggunakan APBD Jawa Barat. Pembangunan masjid ini dinilai membuang-buang uang dan seharusnya bisa dipakai untuk kepentingan lain yang lebih bermanfaat, seperti kendaraan umum.

Meskipun demikian, Kang Emil berdalih bahwa terdapat sejumlah masjid lain yang dibangun menggunakan APBD. Salah satunya adalah Masjid Istiqlal di Jakarta, yang menurutnya, tidak diprotes warga kendati pembangunannya memakai APBD.

Baca Juga: Pembangunan Masjid Al Jabbar Tembus 1 Triliun, Kenapa Sangat Mahal?

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO