Menu


Profil Najwa Shihab, Presenter TV Yang Diusung Menjadi Presiden

Profil Najwa Shihab, Presenter TV Yang Diusung Menjadi Presiden

Kredit Foto: Instagram/Najwa Shihab

Konten Jatim, Depok -

Najwa Shihab adalah sosok yang sudah malang melintang dalam dunia pertelevisian Indonesia, yang saat artikel ini dipublikasikan pada Rabu (18/1/2023), sedang menjadi bahan perbincangan masyarakat karena digadang-gadang menjadi calon presiden (Capres).

Menyadur beberapa sumber berbeda, Najwa Shihab lahir di Ujungpandang, atau kini dikenal dengan sebutan Makassar, Sulawesi Selatan pada 16 September 1977. Najwa Shihab lahir dalam keluarga yang memiliki kultur Agama Islam yang cukup kuat.

Baca Juga: Seperti Apa Sifat Firaun? Begini Penjelasannya dalam Al-Qur’an

Dirinya merupakan anak dari Quraish Shihab, cendekiawan Muslim yang pernah menjabat sebagai Menteri Agama pada tahun 1998. Nana sendiri merupakan anak ke-2 dari 5 bersaudara.

Istri dari Ibrahim Assegaf ini memulai karirnya di stasiun TV Rajawali Citra Televisi Indonesia (RCTI), sebelum akhirnya pindah ke Metro TV. Terungkap alasannya adalah karena Metro TV merupakan saluran yang diharapkan bisa mendukung minatnya terhadap jurnalistik.

Baca Juga: Apa Itu Firaun? Sosok Raja Mesir Yang Disanjung Bak Titisan Dewa

Nama Najwa Shihab mulai melambung di tahun 2005, kala dirinya melaporkan bencana tsunami Aceh pada Desember 2004. Karya-karyanya dianggap menyebarkan sisi lain dari peristiwa memilukan ini dan menyadarkan masyarakat luas betapa besarnya dampak dari bencana alam ini.

Setelahnya, karir Najwa Shihab perlahan menanjak dengan pasti. Tahun 2006, dirinya mendapatkan penghargaan wartawan terbaik di Metro TV. Selain itu, wanita yang dikenal dengan panggilan “Nana” ini pada akhirnya mendapatkan acara televisi pribadinya berjudul “Mata Najwa”. 

Acara yang dibuat tahun 2010 ini menjadi produk yang melekat dalam diri Najwa Shihab. Meskipun di tahun 2018 Mata Najwa berpindah dari Metro TV menuju ke Trans 7, acara ini tetap digemari masyarakat dan bahkan membuatnya memenangkan penghargaan Panasonic Gobel Award 2019 sebagai Presenter Talkshow Berita Terfavorit.

Baca Juga: Resep Bebek Madura Songkem Wangi Ala Rumahan, Siap Coba?

Mata Najwa dianggap kerap membuat politikus “mati kutu” karena pertanyaan-pertanyaan Najwa Shihab yang “tajam”. Meskipun demikian, alumni Universitas Indonesia (UI) ini terkadang mendapat kritik karena dirinya dianggap memojokkan dan mengantagoniskan para politikus.

Baru-baru ini, Najwa Shihab didapuk menjadi salah satu Capres 2024 yang diusung oleh Partai Buruh. Selain Najwa Shihab, terdapat beberapa nama lain yang dicalonkan oleh partai politik (Parpol) tersebut, macam Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Presiden Partai Buruh, Said Iqbal dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Bebek Madura Punya Ciri Khas, Apa Bedanya dengan di Surabaya dan Bebek Lainnya?

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan