Menu


BEM UGM Sowan ke Ganjar, Warganet Lempar Sindiran: Idealisme Nggak Bikin Kenyang

BEM UGM Sowan ke Ganjar, Warganet Lempar Sindiran: Idealisme Nggak Bikin Kenyang

Kredit Foto: Pemprov Jateng

Konten Jatim, Jakarta -

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Gadjah Mada (UGM) ramai dikritik oleh warganet lantaran sowan ke kantor Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Diketahui, BEM UGM datang untuk perihal sowan ke Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama).

Ganjar sendiri merupakan bagian dari Kagama.

Baca Juga: Minta Maaf tapi Tak Sebut Nama Jokowi, Warganet Tak Terima: Kesan Sombongnya Cak Nun Masih Kelihatan

Kendati niat untuk berkunjung, BEM UGM dapat banyak kritikan di media sosial, salah satunya soal BEM yang sebelumnya vokal protes tentang Wadas.

"Ugm_fess makin aneh aja organisasi ini, kemarin gembar-gembor wadas wadas sekarang sowan-sowan," tulis akun Twitter @UGM_FESS.

"Amplopnya dibawa jangan lupa ya hihihi, udah tau kan nanti harus ngapain," timpal lainnya. 

Cuitan tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet.

"Fak idealisme, enggak bikin kenyang," komentar warganet.

"Maju tak gentar membela yang mbayar," imbuh warganet lain. 

"Jadi ingat dulu ada anak BEM dari UI upload video yang awalnya demo atau protes ke rektorat eh pas dikasih makan malah melempem," tambah lainnya.

Baca Juga: Cak Nun Dihujat Habis-habisan Gegara 'Jokowi Firaun', Fahri Hamzah: Apa Presiden Perlu Dibela Berlebihan?

"Emang paling bener ikutan sekber olahraga, udah jelas sehatnya," tulis warganet di kolom komentar. 

"Bakal banyak cuan ini akhirnya," timpal lainnya. 

Pada pertemuan itu, Ketua BEM UGM, Muhammad Khalid menyebutkan bahwa Ganjar memberi wejangan pada dirinya.

Ganjar menurutnya berbicara soal sebuah gerakan.

Ganjar menyarankan perlunya melakukan riset sebelum menggalakan sebuah gerakan agar tak jadi sekadar demo.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.