Menu


Jokowi, Pemimpin 'Inward-Looking' yang Kini Muncul Pegang Peranan Strategis dalam Misi Perdamaian Dunia

Jokowi, Pemimpin 'Inward-Looking' yang Kini Muncul Pegang Peranan Strategis dalam Misi Perdamaian Dunia

Kredit Foto: Instagram/jokowi

Sebagian kalangan memang menganggap Pemerintah Indonesia harusnya tidak netral. Tetapi untuk kasus perang Rusia vs Ukraina yang disokong NATO, Indonesia harus memosisikan diri netral dan mengajak sebanyak mungkin negara lain untuk anti perang. Sebab, perang adalah ketotolan dan jalan setan menuju kehancuran bumi dan umat manusianya.

Indonesia layak tampil sebagai negara yang berpengaruh di dunia untuk menjalankan misi perdamaian ini.

Sejarah peranan Indonesia di dalam diplomasi dan perdamaian sudah dikenal dunia, tepatnya saat Bung Karno jadi tokoh dunia yang sangat dikenal karena berdiri di tengah konflik ideologi  yang mengerikan antara Barat dan Timur.

Pada zaman Soeharto juga banyak tampil diplomat-diplomat hebat yang mampu berperan mendamaikan konflik ideologi di Asia Tenggara dan Timur Tengah.

Peranan Jokowi dalam hal ini sangat dihargai karena merupakan lompatan untuk Indonesia tampil kembali di gelanggang internasional, yang riskan konflik. Selamat berjuang Mr President!

Paris, 29 Juni 2022

Oleh:
Prof. Didik J Rachbini, MSc., PhD.
Rektor Universitas Paramadina

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman