Menu


Romahurmuziy: Target PPP Adalah Jadi Pemegang Saham Seri A Dari Pemenang Pilpres 2024

Romahurmuziy: Target PPP Adalah Jadi Pemegang Saham Seri A Dari Pemenang Pilpres 2024

Kredit Foto: Instagram/Muhammad Romahurmuzy

Konten Jatim, Jakarta -

Ketua Majelis Pertimbangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy khawatir Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) mandek dalam menentukan capres dan cawapres untuk pemilihan presiden (Pilpres) 2024.  

Mandek ini menurutnya akan bisa mengecilkan peluang koalisinya untuk memenangkan kontestasi demokrasi itu. Hal ini akan membuat gagalnya target PPP untuk memegang kekuatan seperti saham seri a dengan capres pemenang nanti. 

Baca Juga: Romahurmuziy; KIB Sudah Berpotensi Pecah Karena Anggotanya Usung Capresnya Sendiri-Sendiri

"Kita tidak ingin saham seri b karena harganya lebih mahal dengan nilai yang sama. Jadi kita akan lebih berarti," ungkap Rommy dalam acara Adu Perspektif di kanal Youtube Total Politik.

Rommy kemudian mengatakan bahwa partainya pernah merasakan itu pada Pilpres 2014 saat mereka terlambat bergabung ke koalisi yang pada akhirnya memenangkan kontestasi tersebut. Hal ini membuat PPP hanya memiliki 1 kursi di kabinet pemerintahan.

"Saat itu saya menjadi ketua umum dipanggil oleh Alm. Mbah Maimoen dan kemudian oleh Pak Hamzah. Sudah lah Rommy kembali lah karena pertarungan sudah usai. Ikutlah pemerintah karena saya sudah dikontak oleh Bu Mega kata Pak Hamzah," tuturnya.  

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan