Menu


Viral Masakan Padang Haram, Gun Romli Komentari Gubernur Khofifah yang Was-was Ada Rendang Babi di Surabaya: Enggak Ada Kerjaan

Viral Masakan Padang Haram, Gun Romli Komentari Gubernur Khofifah yang Was-was Ada Rendang Babi di Surabaya: Enggak Ada Kerjaan

Kredit Foto: Instagram @khofifah.ip

Konten Jatim, Jakarta -

Perbincangan terkait masakan Padang non-halal masih hangat diperbincangkan khalayak netizen.

Rupanya hal tersebut masih diungkit setelah muncul akun Instagram dengan nama @babiambo yang menjual menu masakan Padang dengan bahan baku daging babi.

Biasanya, restoran Padang selalu identik dengan sumber makanan-makanan yang halal untuk disajikan.

Tidak hanya halal, makanan Padang terkenal dengan rasanya yang kuat dan nikmat oleh masyarakat Indonesia. Bahkan citarasa makanan Padang juga dipuji oleh bangsa asing.

Rendang, salah satu makan khas Padang yang berbahan dasar dari daging sapi ini juga disebut-sebut jadi makanan terenak di dunia.

BACA JUGA: Ikut Komen soal Polemik Rendang Babi, Pendeta asal Manado Ini Bilang Gini: Bumbu Masak Gak Ada Agamanya

Namun sayangnya, polemik restoran Padang non-halal ini masih berlanjut walau sang pemilik restoran, Sergio telah meminta maaf dan tak bermaksud melecehkan agama atau apapun.

“Saya pribadi mewakili brand sebelumnya yang disebut Babiambo yang pernah beroperasi selama berapa bulan ingin meminta maaf yang sebesar-besarnya buat teman-teman atau saudara-saudara saya yang mungkin merasa tersinggung atau mungkin saya berniat seperti melecehkan, tapi sama sekali tidak,” ujar Sergio dikutip Konten Jatim dari Populis.id Senin (13/6/2022). 

Beragam komentar warganet pun juga ramai membicarakan polemik masakan Padang yang dicap haram ini.

Salah satunya yang ikut berkomentar adalah politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Mohamad Guntur Romli.

Dalam cuitannya di Twitter, ia berbicara permasalahan masakan Padang haram ini namun terdapat sosok Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa di dalamnya.

BACA JUGA: Gegara Nyinyir Pawang Palsu, Eh Roy Suryo Dikirimi Pesan Sama Mbak Rara, Netizen Beri Peringatan: Awas Om Hati-hati Nanti....

Ia berkomentar terkait Khofifah yang merasa was-was adanya rendang babi di rumah makan Padang di Surabaya.

Menurut Gun Romli, tindakannya itu malah akan membuat opini baru terhadap restoran-restoran Padang yang ada.

"Tindakan Mbak @KhofifahIP ini malah bikin opini unt curiga tdhp rumah2 makan Padang. Padahal soal 'nasi padang babi' hanya dr satu gerai online di jkt yg sdah tutup 2 tahun lalu," ujar Gun Romli pada akun twitternya @GunRomli.

"Berani sekali atau malah enggak ada kerjaan, mbak Khofifah ini "mencurigai" kehalalan masakan di rumah makan Padang," tambahnya ditutup emotikon senyum.

Bebebrapa netizen pun ikut mengomentari aksi Khofifah pada kolom komentar Gun Romli tersebut.

"Masuk media pula, selanjutnya dibahas netizen ramai-ramai," ujarnya @shda_*****.

"Numpang viral mumpung ada momen," tulis @j4w4***.

"Itu mba khofifah ikut latah namanya," ketik @sas_tre***.

"santai .., mgkn beliau lama gk makan padang, jadi mau cobain lagi aja.., peace om..," ujar @andik***.

"Naah … ini! Lagian, memangnya ada berapa RM Padang di Surabaya?? Kalo pun itu jadi perhatian, cukup lah minta Walkot Surabaya ato Dinas terkait untuk memeriksanya," ujar netizen @Ruda**** menanggapi.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan