Menu


Roy Suryo Bantah Lecehkan Jokowi dan Candi Borobudur, Begini Penjelasannya

Roy Suryo Bantah Lecehkan Jokowi dan Candi Borobudur, Begini Penjelasannya

Kredit Foto: Dok Fajar.co.id

Konten Jatim, Jakarta -

Pakar telematika Roy Suryo mendadak jadi trending topik di Twitter menyusul unggahannya soal foto editan Stupa Borobudur yang mirip Presiden Jokowi.

Unggahan Roy Suryo itu pun membuat marah para loyalis Jokowi termasuk salah satunya adalah politisi aktivis muda NU Guntur Romli.

Guntur menilai bahwa unggahan Roy Suryo itu merupakan bentuk pelecehan lantaran mengedit wajah Stupa Borobudur menjadi Jokowi.

Selain itu, Guntur juga menganggap Roy Suryo telah melakukan penistaan agama sebab ia menurutnya Patung Buddha di Candi Borobudur merupakan simbol keagamaan.

"Patung Buddha di Candi Borobudur itu simbol keagamaan beda dari patung-patung Buddha di tempat2 biasa, di edit wajahnya mirip Jokowi sbg bahan tertawaan, ini sih pelecehan," tulis Guntur, dikutip Konten Jatim dari akun Twitter @GunRomli, Selasa (14/06/2022).

Tak hanya itu, Guntur juga merasa jengkel dengan ulah Roy Suryo lantaran ini bukan kali pertama terjadi.

Menurutnya beberapa waktu lalu Roy Suryo juga telah membuat ulah dengan memelintir ucapan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Baca Juga: Cucu Nabi Yakini Anies Baswedan Terlibat Korupsi Formula E, ini Buktinya

Sayangnya saat itu Roy Suryo seakan kebal hukum sehingga Guntur menganggapnya semakin menjadi-jadi.
 
"Karena dilaporkan kasus memelintir ucapan Menteri Agama gak ditindaklanjuti, orang ini makin jadi-jadi," terangnya.  

Di sisi lain, Roy Suryo yang sadar telah dituding melecehkan Jokowi dan Candi Borobudur akhirnya buka suara.

Roy Suryo menegaskan bahwa unggahan Stupa Borobudur berwajah Jokowi itu bukan buatan dirinya.

Sebab, Roy Suryo hanya mengunggah ulang dilengkapi si pengunggah foto Stupa Borobudur tersebut.

Baca Juga: Gegara Tampilkan Konten LGBT+, Film Lightyear Gajadi Tayang, Eh Rupanya Beberapa Kartun Disney Lainnya Juga Berbumbu LGBT+, Simak!

"Justru itu saya sengaja menampilkan unggahan-unggahan yang sudah ada sebelumnya," kata Roy Suryo saat dikonfirmasi JPNN.com, Selasa (14/6).

"Saya juga simpan semua URL pengunggah pertamanya, kok, masa gitu nggak paham UU ITE sebenarnya," kata Roy.

Mantan Menpora di era Presiden SBY itu pun mengaku sangat menyayangkan adanya provokasi dan tudingan yang menyasar dirinya.

Ia bahkan menyebut bahwa provokasi yang dilakukan itu merupakan pengalihan isu untuk menutupi boroknya rezim saat ini.

"Apalagi provokasi terhadap saya dimulai oleh oknum (BuzzerRp) yang itu-itu juga. Jelas motivasinya mereka memang bikin pengalihan isu atas ketidakbecusan rezim ini," pungkas Roy Suryo.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan JPNN.