Menu


Apa Itu Indonesia Masters? Berikut Sejarah Singkat Dan Total Hadiahnya

Apa Itu Indonesia Masters? Berikut Sejarah Singkat Dan Total Hadiahnya

Kredit Foto: PBSI

Konten Jatim, Depok -

Apa itu Indonesia Masters? Berdasarkan informasi dari beberapa sumber berbeda, dikutip pada Selasa (24/1/2023), Indonesia Masters adalah turnamen bulu tangkis level Super 500 yang diselenggarakan di Indonesia dalam tajuk BWF World Tour.

Sebelum menjadi Indonesia Masters yang dikenal masyarakat sekarang, turnamen ini merupakan bagian dari BWF Grand Prix Gold yang kali pertama diselenggarakan di tahun 2010 di Samarinda, Kalimantan Timur.

Baca Juga: Bagaimana Elektabilitas Muhaimin Iskandar dan PKB untuk Pemilu 2024?

Saat menjadi bagian dari BWF Grand Prix Gold, nama turnamen ini adalah Indonesia Masters Grand Prix Gold. Turnamen ini diselenggarakan di berbagai kota di Indonesia seperti Palembang (2 kali),Yogyakarta, Malang dan Balikpapan.

Namun, setelah BWF mengubah format BWF Superseries menjadi BWF World Tour pada 2018 lalu, Indonesia Masters Grand Prix Gold akhirnya masuk ke dalam kalender BWF World Tour dan berganti nama menjadi Indonesia Masters seperti yang diketahui masyarakat sekarang.

Baca Juga: Profil Muhaimin Iskandar, Pasangan Prabowo Subianto dalam Pemilu 2024?

Saat ini, Indonesia Masters secara resmi disponsori oleh perusahaan kendaraan asal Jepang, Daihatsu. Nama perusahaan tersebut kerap ditambahkan di depan nama turnamen, sehingga penyebutannya menjadi “Daihatsu Indonesia Masters”.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman